Ibnu Mukhtar
Segala puji hanyalah milik Allah. Shalawat dan salam untuk
Rasulullah. Amma ba'du!
Saudaraku seislam yang saya cintai..keterasingan saat
BERPEGANG TEGUH dengan AJARAN ISLAM YANG BERSIH dari campuran syirik, bid'ah
dan penyimpangan bukanlah suatu kerugian atau keburukan, meskipun hal ini
terasa BERAT dirasa dalam jiwa.
Mengapa demikian?.
Karena pada umumnya manusia itu lebih menyukai yang banyak daripada yang
benar..lebih bersegera kepada kelalaian dan pelanggaran daripada taat dan
mencari keridhaan Rabbnya..lebih senang berselisih daripada bersatu di atas
petunjuk dan tuntunan agama-Nya..lebih bangga dengan yang meriah dan sesuai
adat daripada yang nyunah..KECUALI mereka yang DIRAHMATI dan dikehendaki ALLAH
'Azza wa Jalla kebaikan baginya.
Maka KETERASINGAN
seperti ini merupakan salah satu NIKMAT yang agung dan sebuah KEBERUNTUNGAN yang
Allah berikan kepada hamba yang dikehendaki-Nya.
Abdullah bin Amr bin Al 'Ash mengatakn:
Pada suatu hari Rasulullah ~ bersabda :
طُوْبَا لِلْغُرَبَاءِ قِيْلَ : وَ مَنِ الْغُرَبَاءُ يَا رَسُوْلَ
اللهِ؟ قَالَ : نَاسٌ صَالِحُوْنَ قَلِيْلٌ فِيْ نَاسٍ سُوْءٍ كَثِيْرٍ مَنْ يَعْصِيْهِمْ
أَكْثَرُ مِمَنْ يُطِيْعُهُمْ
"BERUNTUNGLAJ ORANG-ORANG ASING itu." Beliau
ditanya, :
"Siapakah
orang-orang asing itu, wahai Rasulullah?" Beliau bersabda :
"ORANG-ORANG SHOLIH yang JUMLAHNYA SEDIKIT. mereka berada di tengah-tengah
rusaknya komunitas manusia, orang yang menentang mereka lebih banyak dari orang
yang menta'ati mereka".
[HR. Ibnu Al Mubarak
dishahihkan oleh Syaikh Al Albani~ dalam Ash-Shahiihah no. 1619,
Maktabah Syamilah]
Wallahua'lam bishowab..
Be the first to reply!
Post a Comment